Polisi Polres Metro Bekasi Kota Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat Terhadap Kurir Jasa Pengiriman di Bekasi Utara
KOTA BEKASI, Polres Metro Bekasi Kota berhasil mengungkap kasus penganiayaan berat terhadap seorang kurir jasa pengiriman di Bekasi Utara. Pelaku nekat menyerang korban menggunakan senjata tajam hanya karena kesal korban menolak skema pembayaran di luar ketentuan Cash On Delivery (COD).